Pasti kita sering mendengar istilah SEO. Tapi apa dan mahluk seperti apakah SEO itu ?
SEO adalah sebuah akronim atau sebuah singkatan dari Search Engine Optimization. Sebagai seorang yang ingin terjun di dunia bisnis online, rasanya istilah SEO sudah begitu akrab ditelinga para blogger. Hal ini sangat dimaklumi karena eksistensi seorang blogger di dunia maya akan sangat ditentukan oleh pengoptimalan SEO. Bahkan banyak blogger beropini : dengan menguasai, mengerti dan menjalani teknik SEO, itu artinya dunia online sudah digenggaman tangan. Mengapa bisa seperti itu ?
Sesuai dengan arti singkatannya, SEO dapat kita artikan sebagai upaya yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas blog atau website yang kita punya agar mampu menduduki posisi teratas (No.1) pada halaman pertama (No.1) search engine dari hasil pencarian dengan kata kunci atau keyword tertentu.
Emang apa sih untungnya kalo blog / wesite / artikel kita ada di halaman 1 dan No.1 ?
Keuntungannya sudah pasti pengunjung blog kita akan melimpah ruah. Dan saya rasa sudah paham semua. Berada di halaman 1 dan No.1 akan menghasilkan visitor dan traffic yang sangat banyak. Dengan adanya traffic yang melimpah, hampir bisa dipastikan Ranking (PR) blog kita akan naik, kemungkinan iklan yang kita pasang di blog juga akan semakin banyak di klik pengunjung, dan masih banyak keuntungan lainnya yang mungkin tidak akan cukup saya sebutkan satu per satu.
Manfaat Google Webmaster Tools
Google Webmaster Tools.Sebenarnya apa sih fungsi dari Google Webmaster Tools ?
Banyak sih fungsinya, namun yang paling ringkas dan menarik adalah untuk memaksimalkan proses index-isasi. Index? Benar. Jika ingin blog kita terdapat dalam halaman pencarian google, kita harus “singgah” ke Google Webmaster Tools ini. Memang, secara alami pihak google pasti “datang” ke situs/blog kita melalui perantara google bot. Akan tetapi, dengan bantuan Google Webmaster Tools ini, akan semakin mempermudah proses peng-index-an.
Sebaiknya kita langsung memasuki contoh saja study . Pernahkah Anda melihat suatu blog/website memiliki halaman yang berlimpah? maksudnya seperti:
Home -> Archives -> Categories -> Articles -> dst.
Dimana halaman articles tersebut tidak memiliki link di halaman home. Hal ini akan mempersulit google bot untuk membaca (Crawling) konten apa saja yang ada dalam suatu situs/blog. Nah inilah peran penting Google Webmaster Tools (terutama tool “Google Sitemap” yang disisipkan di dalamnya).
Mengingat pentingnya Google Webmaster Tools ini, ada baiknya kita berkenalan dulu dengan fitur-fitur penting di dalamnya.